skip to Main Content

Webinar Sosialisasi Tim Covid-19 UAI “Pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi di Masa Pandemi Covid-19”

  • UAI

Telah diselenggarakan webinar Sosialisasi Tim Covid -19 UAI dengan tema “Pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi di Masa Pandemi COVID-19”. Webinar ini menghadirkan narasumber yaitu Prof. Drh. Wiku Bakti Bawono Adisasmito, M.Sc., Ph.D selaku Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan COVID-19.  Webinar ini sejalan dengan visi dari pemerintah yakni mendorong pencegahan dan pengendalian pandemi di sektor – sektor penting terutama sektor pendidikan.

Webinar hari ini dibuka dengan sambutan dari Prof. Dr. Ir. Asep Saefuddin, M.Sc selaku Rektor Universitas Al Azhar Indonesia. Dalam sambutannya Beliau menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia acara pada hari selasa ini, serta mengucapkan terima kasih kepada narasumber yaitu Prof. Drh. Wiku Bakti Bawono Adisasmito, M.Sc., Ph.D karena telah meluangkan waktu untuk hadir sebagai narasumber sosialisasi COVID-19 di Universitas Al Azhar Indonesia. Beliau juga menyampaikan beberapa masukan kepada Tim Satgas COVID-19 UAI agar terus berkolaborasi untuk menekan turun angka penyebaran COVID-19 serta mewujudkan Zero ODP di Indonesia. Terakhir dalam sambutannya, Rektor Universitas Al Azhar Indonesia mengharapkan adanya gerakan nyata dan tepat bagi Tim Satgas COVID-19 UAI dalam membantu pemerintah untuk menanggulangi pandemi COVID-19 di Indonesia.

Acara pun berlanjut dengan penyampaian materi oleh Prof. Drh. Wiku Bakti Bawono Adisasmito, M.Sc., Ph.D selaku Juru Bicara Pemerintah Untuk Penanganan COVID-19. Dalam pemaparannya, Beliau pada awalnya menyampaikan perihal perkembangan situasi COVID-19 terkini di Indonesia. Kemudian dipaparkan juga data mengenai jumlah kasus aktif, jumlah pasien yang sembuh, dan data-data yang dimonitoring oleh pemerintah mengenai perilaku serta peta persebaran kasus COVID-19. Koordinator Tim Pakar Satuan Tugas Penanganan COVID-19 ini juga menjelaskan bahwa pentingnya untuk menyiapkan protokol serta sistem adaptasi kebiasaan baru menuju masyarakat produktif yang aman dari virus corona, selain itu perlu diingat bahwa seluruh elemen masyarakat juga harus bersatu untuk melaksanakan strategi bangsa dalam menghadapi pandemi ini. Terakhir dalam penyampaian materi ini, Beliau berharap agar akademisi maupun praktisi-praktisi senantiasa menciptakan inovasi tanpa henti sehingga kedepannya pandemi ini bisa diatasi dengan kontribusi bangsa secara terbuka.

Kemudian sesi pun berlanjut dengan adanya talkshow bersama moderator dan audiens, euforia yang dirasakan pada webinar sosialisasi ini sangatlah positif dan terlihat dari platform youtube maupun zoom juga audiens mengikuti acara ini dengan tertib dan kondusif. Semoga kedepannya materi pada webinar ini dapat diambil insight serta valuenya secara mendalam dan harapannya juga Pandemi COVID-19 akan segera berakhir sehingga situasi kegiatan perkuliahan, kegiatan perekonomian hingga kegiatan sehari-hari masyarakat bisa pulih dan normal kembali.

The post Webinar Sosialisasi Tim Covid-19 UAI “Pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi di Masa Pandemi Covid-19” appeared first on Universitas Al Azhar Indonesia.

Back To Top
×Close search
Search